TERASTANGERANG– Meski prakiraan cuaca untuk wilayah Provinsi Banten dan sekitarnya terbilang cerah berawan hingga hujan ringan pada hari Sabtu, 7 Januari 2023.
Namun, potensi tinggi gelombang 1.25 – 2.50 m (Sedang) terjadi di Selat Sunda bagian Selatan, Perairan Selatan Banten, dan Samudra Hindia Selatan Banten.
Kepala Bidang Data dan Informasi Balai Besar Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika Wilayah II – Tangerang Selatan, Sutiyono menjelaskan, pagi hari Cerah Berawan – Berawan dan Hujan Ringan di Cilegon, Merak, Anyer, Padarincang, Carita, Mandalawangi, Pandeglang, Serang.
Siang hari, Berawan; Hujan Sedang di Cimarga, Maja, Rangkasbitung; Hujan Ringan di Labuan, Carita,Mandalawangi, Pandeglang, Serang, Ciruas, Bojongmanik, Muncang, Lebakgedong, Cikande, Balaraja, Tigaraksa,Tangerang, Ciputat, Serpong.
Malam hari, Berawan; dan Dini hari :* Berawan; Hujan Ringan di Cimanggu, Sumur, Cigeulis, Panimbang.
“Suhu udara untuk hari ini mencapai 22 – 32 °C, Kelembapan udara :* 55 – 95 % , Angin dari arah Barat Daya hingga Barat dengan kecepatan 05 – 40 km/jam,” kata Sutiyono dalam keterangan pers, Sabtu (7/1/23).
Ia juga menyampaikan adanya peringatan dini dan waspada potensi hujan sedang hingga lebat yang dapat disertai kilat/petir dan angin kencang di wilayah Kab. Lebak bagian Utara.
“Waspada potensi angin kencang di wilayah Kab. Serang bagian Utara dan Barat, dan Kota Cilegon; dan potensi tinggi gelombang 1.25 – 2.50 m (Sedang) di Selat Sunda bagian Selatan, Perairan Selatan Banten, dan Samudra Hindia Selatan Banten,”pungkasnya. (T1)